FAQ – Story book challenge: STOP PERKAWINAN ANAK!

Q1. Di mana saya bisa mendapatkan buku cerita?

Unduh bukunya di https://s.id/rahasiaduadunia dan https://s.id/hidupsayapilihansaya

Q2. Ada berapa buku cerita yang dapat dibuat video?

Ada dua buku cerita yang disediakan oleh UNICEF yaitu buku cerita berjudul:

  1. Hidup Saya Pilihan Saya
  2. Rahasia Dua Dunia

Peserta boleh MEMILIH SALAH SATU buku cerita untuk dibuat video.

Q3. Apakah saya boleh membuat video lebih dari satu?

Peserta boleh membuat video lebih dari satu untuk TEMA BUKU CERITA YANG BERBEDA, misalnya satu video berisikan tentang Buku Hidup Saya Pilihan Saya dan video lainnya berisikan tentang Buku Rahasia Dua Dunia.

Q4. Jika saya mau ikut lomba apakah harus registrasi/mendaftar?

Betul. Peserta wajib registrasi/mendaftar di link https://s.id/lombaberani. Pastikan kamu mengisi data dengan lengkap. Hanya peserta yang mengisi formulir pendaftaran di link ini yang akan diikutsertakan untuk proses penjurian.

Q5. Seperti apa isi video yang harus dikirimkan?

Video harus menunjukkan kreativitas yang menceritakan isi buku “Rahasia Dua Dunia” ATAU buku  “Hidup Saya Pilihan Saya”. 

Kamu bisa tunjukkan kreativitasmu lewat pertunjukkan teater atau mendongeng, animasi dan sebagainya!Jika membuat video bersama teman, pastikan kalian tetap memakai masker dan menjaga jarak, ya.

Q6. Apakah jika membuat video dengan teman harus menggunakan masker dan menjaga jarak?

Betul, jika membuat video bersama teman HARUS mematuhi peraturan di masa pandemi ini yaitu dengan menggunakan masker dan menjaga jarak.

Q7. Apakah ada maksimal orang yang harus terlibat di dalam sebuah tim?

Tidak ada, yang penting tetap jaga jarak, menggunakan masker dan mematuhi aturan kesehatan selama masa pandemi ya!

Q8. Apakah hanya boleh diunggah/diupload di akun Instagram saja? Apakah boleh di Facebook atau sosial media lainnya?

Video untuk penjurian hanya boleh diunggah di akun Instagram saja, bila peserta mengunduh di sosial media lain seperti Facebook atau Tik Tok maka akan dinyatakan gagal dan video tidak akan diteruskan ke dalam seleksi penjurian.

Q9. Pada saat mengupload/mengunggah video di Instagram, siapa saja yang harus saya tag? Ada tagar/hastag yang harus saya cantumkan?

Peserta harus menge-tag akun instagram @unicefindonesia dan @tulodo_com dan menyertakan tagar/hastag #GerakanBerani pada caption.

Q10. Berapa total pemenang yang akan memenangkan perlombaan ini?

Q11. Total pemenang adalah sebanyak 40 orang dengan kategori pemenang sebagai berikut:

  • Kategori 1 : 20 pemenang usia 12-18 tahun
  • Kategori 2 : 20 pemenang usia 19-24 tahun

Q12. Apa saja hadiah yang diberikan untuk pemenang?

Setiap pemenang (baik satu pemenang individual maupun satu pemenang kelompok) berhak mendapatkan satu paket spesial merchandise dari UNICEF Indonesia berupa: satu buah T-Shirt, satu botol tumbler dan satu buah tas.

Q13. Kapan batas waktu pengumpulan video?

28 Februari 2021

Q14. Apakah boleh mengirimkan video setelah tanggal yang ditentukan?

Tidak. Kami hanya menerima video yang dikirim hingga tanggal 28 Februari 2020.

Q15. Kapan hasil lomba akan diumumkan?

Pemenang akan diumumkan tanggal 12 Maret 2021.

Q16. Saya mendapatkan infromasi dari akun UNICEF Indonesia bahwa akun Instagram saya terpilih menjadi pemenang dan saya diminta untuk mengirimkan foto KTP, alamat, NOMOR REKENING, foto buku tabungan dan lain sebagainya. Apakah informasi tersebut benar?

Informasi tersebut adalah HOAKS. UNICEF Indonesia dan Tulodo tidak pernah mengirimkan informasi tersebut. Kami tidak pernah meminta peserta lomba untuk mengirimkan foto KTP, nomor rekening dan foto buku tabungan.

Published by

Ratnakanya Hadyani

Kanya is Communication Officer for Tulodo. She hopes to tell stories that hopeful and thought provoking within complex situation created by behavior change and innovation.

Leave a Reply